Qatar menyumbangkan $ 25 juta ke Gaza

Written By Unknown on Minggu, 18 Januari 2015 | 17.11

DOHA (Arrahmah.com) – Qatar telah menyumbangkan sebesar $ 25 juta untuk proyek-proyek rekonstruksi dan bahan bakar untuk pembangkit listrik di Jalur Gaza, surat kabar Felesteen melaporkan, sebagaimana dilansir oleh Middle East Monitor (MEMO).

Wakil Perdana Menteri Palestina dan Ketua Komite Rekonstruksi Gaza Muhammad Mustafa mengatakan bahwa uang itu akan dibagikan kepada keluarga yang rumahnya hancur total oleh pendudukan "Israel", tetapi yang tidak terdaftar UNRWA. Diperkirakan bahwa ada sebanyak 3.344 keluarga yang termasuk dalam kategori ini.

Selain itu, sebanyak 1.551 keluarga, yang rumahnya rusak sebagian dan dihuni, akan mendapatkan bantuan dari uang ini.

Menurut pejabat tersebut, dana sebesar $ 6.000.000 telah dialokasikan bagi keluarga yang hidup dengan keluarga mereka atau di penampungan UNRWA. Dan sebanyak $ 6.000.000 akan dibayarkan kepada keluarga yang tinggal di rumah sewa.

Mustafa mengatakan, pembangkit listrik menjadi prioritas dan dana sebesar $ 10 juta akan dihabiskan untuk bahan bakar untuk mengoperasikannya.

(ameera/arrahmah.com)


Anda sedang membaca artikel tentang

Qatar menyumbangkan $ 25 juta ke Gaza

Dengan url

http://islamharmonis.blogspot.com/2015/01/qatar-menyumbangkan-25-juta-ke-gaza.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Qatar menyumbangkan $ 25 juta ke Gaza

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Qatar menyumbangkan $ 25 juta ke Gaza

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger